2. Instansi pusat dan daerah provinsi/kabupaten/kota yang sampai saat ini belum menyampaikan rincian kebutuhan pegawai ASN 2024 agar segera dapat menyampaikan data sebagaimana dimaksud paling lambat hari Sabtu, 20 April 2024.
3. Rincian kebutuhan pegawai ASN tahun 2024 yang telah disampaikan melalui SIASN layanan perencanaan akan dilakukan validasi oleh BKN untuk digunakan sebagai bahan pertimbangan teknis hasil validasi kebutuhan pegawai ASN tahun 2024 kepada menPAN-RB.
Perpanjangan tersebut menimbulkan tanya apakah jadwal pembukaan CASN 2024 molor? Plt. Karo Humas BKN Nanang Subandi mengatakan jadwal final seleksi CASN 2024 menunggu pengumuman resminya dari Panitia Seleksi Nasional (Panselnas).
Adapun agenda terakhir yang disampaikan Panselnas dalam RDP pada 13 Maret 2024, pelaksanaan seleksi CPNS 2024 periode pertama akan diawali dengan seleksi Sekolah Kedinasan rencananya mulai Apri.
Dilanjutkan periode kedua seleksi CPNS dan PPPK mulai Mei, dan periode ketiga CPNS dan PPPK rencananya mulai sekitar Juli.***