KORANBABEPOS.ID.- ''Kami harap masyarakat tidak Golput, karna bagaimana pun dari suara rakyat lah akan ditentukan kemana Bangka Belitung ini kedepan."
Demikian penegasan Anggota DPR RI Daerah Pemilihan Bangka Belitung (Babel) dari Fraksi Partai Gerindra, Hj Melati Erzaldi. Penyampaian ini terkait dengan Pilkada Serentak di Indonesia termasuk babel yang Puncaknya Rabu, 27 November 2024.
Dalam Pilkada ini, masing-masing warga Kabupaten memilih Bupati/Wakil Bupati dan Gubernur/Wakil Gubernur Babel. Sedangkan untuk warga Kota Pangkalpinang memilih Walikota/Wakil walikota, dan Gubernur/Wakil Gubernur Babel.
Pentingnya pemilihan ini menurut Melati, maka kepada seluruh masyarakat Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) agar tidak salah pilih pemimpin demi masa depan Babel di 5 tahun kedepan.
"Kita semua tau Babel sedang tidak baik-baik saja, sehingga penting memilih pemimpin yang mampu mengangkat perekonomian Babel kembali, melalui program-program dan gagasan yang berpihak kepada masyarakat dan tentunya memiliki pengalaman dalam memimpin Babel ini," ujar Melati Erzaldi, Selasa, 26 November 2024.***