PTA Pramuka SMAN 1 Mendo Barat Antusias Membatik

Minggu 03 Nov 2024 - 21:59 WIB
Reporter : Tri Harmoko
Editor : Aprianto

    MENDO BARAT - Pramuka SMAN 1 Mendo Barat kembali melaksanakan agenda tahunan yang selalu dinantikan oleh semua siswa kelas X, yaitu Penerimaan Tamu Ambalan (PTA). Berbagai kegiatan seru diadakan yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan para peserta PTA.
    PTA tahun 2024 di SMAN 1 Mendo Barat dilaksanakan pada tanggal 1-3 November 2024 dibuka Kepala SMAN 1 Mendo Barat, Sri Wantoro. PTA tahun 2024 memiliki banyak perbedaan dari tahun sebelumnya, mulai dari konsep yang baru hingga adanya maskot "Kak Didi" berupa burung kedidi. PTA tahun ini mengusung tema "Wujudkan Tunas Muda yang Berkarya Melalui Pramuka Berbudaya.".
    “Kegiatan PTA tahun ini banyak hal baru yang kami hadirkan, terutama adanya maskot, kegiatan yang sifatnya budaya dan kami juga launching atau meresmikan logo PTA yang akan digunakan tiga tahun ke depan,” ucap ketua pelaksana PTA SMAN 1 Mendo Barat, Akbar Mulyawan, Minggu (3/11).
    Ia jelaskan, PTA tahun ini tak terlepas dari unsur-unsur budaya yang ada di Pulau Bangka seperti permainan tradisional ketapel, bedil, biji karet dan egrang. Beberapa kegiatan juga diadakan seperti membatik, pembuatan stanjak, panjat tebing, dan nganggung. PTA berlangsung selama tiga hari dua malam ini disambut antusias siswa kelas X SMAN 1 Mendo Barat mulai dari awal persiapan hingga hari pelaksanaan.
    "Tahun ini semuanya serba baru, dimulai dari maskot, bendera kegiatan dan juga konsep kegiatan yang lebih upgrade dari tahun-tahun sebelumnya. Tahun ini kita juga mengadakan kegiatan membatik," ujar Akbar Mulyawan.
    Usai upacara pembukaan PTA ditandai dengan kegiatan anjang sana Kamabigus, guru-guru, panitia yang berkunjung ke seluruh tenda peserta. PTA juga diwarnai perlombaan masakan khas Bangka, bahasa Bangka, permainan tradisional, nganggung dan survival.
    Untuk kegiatan membatik yang menjadi salah satu kegiatan pada PTA SMAN 1 Mendo Barat diikuti antusias oleh peserta. Kegiatan membatik ini untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan siswa dalam berkarya lewat seni rupa. SMAN 1 Mendo Barat mengundang pemateri dari Deshana Craft, Eva Deswanti yang merupakan seorang pengrajin di Babel dan konsen pada membatik.
    Syawal salah satu peserta PTA SMAN 1 Mendo Barat mengaku  sangat suka dengan kegiatan membatik karena merupakan pengalaman pertama baginya. "Walaupun awalnya agak malu-malu tapi saya sangat menikmatinya apalagi mewarnai tadi,” katanya.
    Menurutnya,  banyak ilmu yang didapat dari awal pembatikan hingga sampai ke tahap pewarnaan.(trh)


 

Tags :
Kategori :

Terkait